Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tana Tidung Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Seruyan Gelar Zikir dan Doa Bersama

  • Oleh Reno
  • 22 Mei 2019 - 23:42 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Sebagai bentuk simpati dan dukungan kepada jajaran Polri yang melaksanakan tugas pengamanan demonstrasi di depan Kantor Bawaslu dan sekitarnya di Jakarta, Kapolres Seruyan AKBP Ramon Z Ginting bersama jajarannya menggelar zikir dan doa bersama di Masjid Babusalam, Rabu, 22 Mei 2019.

 Zikir dan doa bersama itu dirangkai dengan acara buka puasa bersama keluarga besar Polres Seruyan. Acara tersebut juga dihadiri Perwira Penghubung Kodim 1015/Spt serta seluruh pejabat utama Polres Seruyan.

Dalam sambutannya, Kapolres Ramon memanjatkan doa agar rekan-rekannya yang ditugaskan di Jakarta tetap diberi kekuatan dan keselamatan selama bertugas hingga tidak kurang satu apapun.

"Rekan-rekan kita di Jakarta sedang melaksanakan tugas negara. Mari kita doakan agar mereka dalam lindungan Allah SWT. Semoga mereka selalu senantiasa diberi kekuatan dan kesehatan," ucap Ramon.

Untuk menyeimbangi tugas Polri di Jakarta, kata Ramon, personel Polres di Seruyan akan melakukan patroli bersama jajaran TNI di Kuala Pembuang.

"Itu bagian dari upaya kita menyeimbani. Kita selalu siap siaga menjaga kamtibmas agar selalu dalam keadaan aman dan kondusif," tegasnya. (RENO/B-3)

Berita Terbaru