Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Badung Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Balai Bahasa Gelar Kelompok Diskusi Terpumpun pada Media Massa

  • Oleh Testi Priscilla
  • 23 Mei 2019 - 14:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Balai Bahasa Provinsi Kalimantan Tengah menggelar kegiatan kelompok diskusi terpumpun bahasa pada media massa di Kalteng pada Kamis, 23 Mei 2019 siang.

Diskusi ini memang rutin dilaksanakan setiap tahun. Kali ini dilaksanakan di Fovere Hotel dengan dipimpin oleh Kepala Balai Bahasa Kalteng, I Wayan Tama.

Peserta kegiatan ini dari kalangan media massa, media elektronik dan media online atau media siber yang ada di Palangka Raya dengan masing-masing dua orang perwakilan. Karenanya, salah satu narasumber kegiatan ini ialah Ketua PWI Kalteng, H Sutransyah.

"Kegiatan ini kami lakukan dalam rangka mempersiapkan penilaian media massa yang akan dilaksanakan Badan Bahasa 2019," tutur Ketua Panitia Kegiatan, Muston Sulitohang.

Menurut Muston, dalam kegiatan ini akan disampaikan apa saja yang menjadi bahan penilaian Badan Bahasa terhadap media massa secara nasional.

"Pada Juni dan Juli nanti penilaiannya dilakukan secara nasional maka dari sekarang kita minta media massa lokal kota untuk menyiapkannya," tutur Muston lagi. (TESTI PRISCILLA/B-2)

Berita Terbaru