Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Bukittinggi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Pulang Pisau Bagikan Pelampung untuk Angkutan Penyeberangan Sungai

  • Oleh James Donny
  • 25 Mei 2019 - 08:56 WIB

BORNEONEWS,  Pulang Pisau - Pemkab Pulang Pisau membagikan pelampung untuk sejumlah angkutan penyeberangan Sungai di Pulang Pisau. 

"Kami menyerahkan bantuan ini mengingat aktivitas penyeberangan sungai mengalami peningkatan pada arus mudik tahun ini," kata Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pulang Pisau,  John Oktoberiman, Sabtu 25 Mei 2019.

Bantuan itu diberikan karena rata-rata alat keselamatan yang ada untuk angkutan penyebrangan masih minim dan sebagian sudah tidak layak. "Karena hal itu juga, kami bantu," ujarnya. 

Selain pelampung, John mengimbau pemilik kapal menyiapkan perlengkapan lainnya sebelum kapalnya dioperasikan. "Ini demi kenyamanan penggunaan akomodasi transportasi air," katanya.

Penyerahan pelampung tersebut, kata John, diserahkan langsung oleh Bupati Pulang Pisau Edy Pratowo belum lama ini. "Penyerahan bantuan pelampung tersebut diserahkan langsung oleh pak Bupati," katanya. 

Bantuan pelampung tersebut diberikan untuk tiga feri penyeberangan yang ada di Pulang Pisau yakni Feri Penyeberangan Kalawa, Feri Uyun di Pulang Pisau, dan Feri Mintin. 

Sebelumnya, Bupati Edy Pratowo mengatakan, keberadaan pelampung di feri penyeberangan merupakan hal yang utama karena menyangkut keselamatan. “Tentunya harus ada upaya keselamatan agar para penumpang feri penyeberangan yakin ketika menggunakan feri penyeberangan," kata Bupati. 

Hal tersebut, kata dia, sebagai wujud kepedulian Pemkab Pulang Pisau kepada masyarakat, khususnya para pengguna feri penyeberangan. (JAMES DONNY/B-2) 

Berita Terbaru