Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mahakam Ulu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemko Siapkan Sentral Layanan Publik

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 25 Mei 2019 - 12:56 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya saat ini sedang menyiapkan sentral layanan publik. Sebuah pusat layanan yang terintegrasi.

“Pemko Palangka Raya bersiap membuat sentral pelayanan publik. Sentral layanan ini nantinya akan menyatukan pelayanan berbasis digital,” kata Sekda Kota Palangka Hera Nugrahayu, Sabtu 25 Mei 2019.

Ia menjelaskan, layanan ini nantinya akan mengcover berbagai layanan yang ada di Kota Palangka Raya. Baik untuk instansi yang berada di bawah perangkat daerah Kota Palangka Raya maupun mitra kerjasama pemko.

Layanan yang nantinya akan diintegrasikan seperti Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) kemudian BPJS, Taspen. Termasuk juga di dalamnya ada perbankan dan perpajakan.

Ia yakin pelayanan publik yang terintegrasi dengan cepat, akan dapat memberikan pangaruh positif di lingkup instansi-instansi terkait. Terutama dari penilaian kinerja oleh masyarakat.

”Nantinya tidak ada lagi pelayanan publik yang berjalan lambat. Ini akan menjadi bagian dari target wali kota saat ini," ucap dia. (HERMAWAN DP/B-2)

Berita Terbaru