Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Baznas Palangka Raya Serahkan Zakat ke Kaum Dhuafa

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 29 Mei 2019 - 18:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Palangka Raya melaksakan pembagian paket dhuafa pada Rabu, 29 Mei 2019.

Pendistribusian paket dhuafa ini dilaksanakan di halaman depan kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kota Palangka Raya, Jalan AIS Nasution Kelurahan Langkai Kecamatan Pahandut, Palangka Raya.

Total yang dibagikan Baznas Palangka Raya sekitar 1.000  paket. Difokuskan untuk masyarakat dengan perekonomian kurang mampu.

"Total paket yang dibagikan ada sekitar 1.000 paket. Ini khusus untuk kaum dhuafa di Kota Palangka Raya," kata Wakil Ketua IV Baznas Kota Palangka Raya, Saim Saleh.

Pembagian paket dhuafa ini diawali dengan penyerahan paket secara simbolis dari Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin kepada kaum manula penerima paket.

Turut hadir dalam kegiatan ini kepala Dinas Perindutrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Palangka Raya, Ikhwanudin, Kepala Dinas Kesehatan, Andjar Hari Purnomo serta Kepala Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya, Sahdin Hasan.

Kemudian turut hadir, Kepala Kantor Kemenag Kota Palangka Raya, Baihaqi serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Palangka Raya. (HERMAWAN DP/B-11)


TAGS:

Berita Terbaru