Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kotawaringin Barat Apresiasi Lancarnya Festival Kriang Kriut

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 31 Mei 2019 - 21:12 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Perayaan Festival Kriang Kriut telah selesai digelar berjalan lancar dan meriah.

Bupati Kotawaringin Barat, Nurhidayah sangat bangga dan bersyukur, sebab festival ini menjadi destinasi wisata baru. Bahkan daerah lain sangat mengapresiasi dengan festival ini, karena mengangkat tradisi atau budaya lama.

"Ibu sangat bersyukur sekali atas terselenggarannya festival kriang kriut. Daerah lain seperti Banjarmasin ternyata termotivas ingin mengadakan hal serupa dengan mengangkat tema budaya lokal," ujarnya, Jumat, 31 Mei 2019.

Sehingga secara tidak langsung Kobar menjadi pusat perhatian daerah lain. Selain itu sebagai bentuk pelestarian budaya dan menjaga kearifan lokal.

Acong, pengemudi taksi getek juga sangat bersyukur dengan adannya festival ini, karena penghasilannya menjadi 2 kali lipat.

Awalnya hanya narik saat mengantar orang pergi ke pasar atau sekedar menyeberang, namun saat ada festival bisa menarik beberapa kali kepada para wisatawan.

"Alhmdulillah dengan adanya kriang kriut ini pendapatan kami meningkat. Biasanya cuman antar jemput orang ke pasar atau nyebrang, sekarang ada tambahan penghasilan," ujarnya.

Jika hari biasa dari habis subuh sampai pukul 23.00 WIB dia mampu mengumpulkan uang Rp 150 ribu saja, namun dengan adanya Kriang Kriut ini bisa dapat Rp 150 ribu.

Dia berharap pemerintah daerah supaya rutin mengadakan festival ini, karena festival sangat membantu perekonomian warga bantaran sungai.

Selain itu dia mengungkapkan bersama rombongan para taksi getek ini mau membuat video dokumentasi yang akan ditunjukkan kepada Bupati Kotawaringin Barat.

Berita Terbaru