Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kaur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pengunjung Membludak di Pasar Besar Palangka Raya Jelang Lebaran

  • Oleh Budi Yulianto
  • 01 Juni 2019 - 20:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pengunjung sejumlah kawasan perbelanjaan di Palangka Raya mulai membludak menjelang hari raya Idul Fitri 1440 Hijriah. Seperti yang telrihat di Pasar Besar Palangka Raya, Sabtu, 1 Juni 2019.

Warga terlihat silih berganti datang ke kawasan setempat dengan dominasi menggunakan kendaraan roda dua. Rata-rata mereka membeli pakaian untuk keperluan lebaran.

Di sisi lain, aparat Polsek Pahandut yang bertugas di Pos Polisi Pasar Besar juga melakukan patroli untuk memastikan situasi tetap kondusif.

"Kita bersyukur karena sampai saat ini situasi tetap aman dan kondusif," kata Kapolsek Pahandut AKP Sony Rizky Anugrah melalui Kapospol Pasar Besar Aipda Edi Supriyanto.

Kendati demikian, pihaknya tetap mengimbau masyarakat khususnya yang sedang berbelanja untuk selalu waspada terhadap ancaman terjadinya tindak pidana. 

"Tetap hati-hati dan tidak membawa barang berlebihan ketika belanja," tuturnya. (BUDI YULIANTO/B-11)

Berita Terbaru