Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tana Toraja Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Alasan Pemindahan Bayi dari Siloam Hospital ke RSUD Doris Sylvanus

  • Oleh Rahmat Gazali
  • 02 Juni 2019 - 08:44 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kapolres Palangka Raya AKBP Timbul RK Siregar membeberkan alasan pemindahan bayi yang ditemukan di semak dari Siloam Hospital ke RSUD dr Doris Sylvanus.

Kapolres menyebut, pihaknya pada awalnya memilih Siloam Hospital karena rumah sakit lokasinya terdekat dari tempat penemuan bayi.

"Setelah dinyatakan sehat oleh manajemen Siloam Hospital, kita pindahkan ke RSUD Dr Doris Sylvanus," ungkapnya kepada Borneonews, Minggu, 2 Juni 2019.

RSUD dr Doris Sylvanus merupakan rumah sakit milik pemerintah, sehingga memudahkan kepolisian untuk memantau perawatan bayi yang orang tuanya masih belum diketahui.

"Jadi kita geser ke sini agar memudahkan koordinasi dengan pihak pemerintah. Seperti dinas sosial dan dinas terkait lainnya," lanjut Kapolres.

Selain itu, untuk memudahkan pemerintah mengurus proses adopsi jika ada masyatakat yang ingin mempunyai anak asuh.

"Ini juga berkaitan dengan adopsi bayi kalau ada masyarakat yang tertarik ingin memiliki anak asuh," sebut AKBP Timbul. (GAZALI)

Berita Terbaru