Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Banyuwangi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapolres Kapuas Pimpin Serah Terima Jabatan Kapolsek Selat

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 03 Juni 2019 - 17:08 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Kapolres Kapuas AKBP Tejo Yuantoro mempin acara serah terima jabatan atau Sertijab Kapolsek Selat, dari AKP Johari Fitry Casdy kepada AKP Dhani Sutirto, di Aula Tingang Menteng Panunjung Tarung Polres Kapuas pada Senin sore, 6 Juni 2019.

Sertijab tersebut dilaksanakan sebagai tindak lanjut surat keputusan Kapolda Kalteng 26 Mei 2019 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan perwira di lingkungan Polda Kalteng.

Dalam surat keputusan tersebut, Kapolsek Selat AKP Johari Fitry Casdy pindah tugas menjadi Kasatlantas Polres Seruyan, sementara AKP Dhani Sutirto yang sebelumnya menjabat sebagai Kasatresnarkoba Polres Bartim kini menjadi Kapolsek Selat.

"Mutasi dalam sebuah organisasi merupakan hal yang lumrah, demi pembinaan karier bagi anggota itu sendiri," ucap Kapolres Kapuas AKBP Tejo Yuantoro dalam sambutannya.

"Selain itu juga, dalam menghadapi tantangan tugas Polri kedepan, perlu adanya penyegaran anggota, sehingga nantinya seluruh anggota siap menghadapi tantang-tantangan ke depan," lanjutnya.

Lebih lanjut, Kapolres Kapuas kepada pejabat lama Polsek Selat AKP Johari Fitri Casdy mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya, karena selama kurang lebih satu tahun telah mampu meningkatkan kinerja dengan loyalitas dan dedikasi yang tinggi.

"Selamat bertugas di tempat yang baru, sebagai Kasatlantas Polres Seruyan. Dan semoga sukses dalam tugas kepolisian," katanya.

Sedangkan kepada Kapolsek Selat yang baru AKP Dhani Sutirto dirinya mengucapkan selamat bergabung, di kesatuan Polres Kapuas. "Upayakan dan laksanakan tugas dengan baik," tukasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru