Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kepahiang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kotawaringin Timur Open House Idul Fitri di Rumah Jabatan

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 04 Juni 2019 - 11:32 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Bupati Kotawaringin Timur, Supian Hadi akan mengadakan open house saat Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriyah di rumah jabatan yang baru saja selesai diresmikan beberapa waktu lalu.

"Bupati akan menggelar open house besok dan saat ini kami sedang melakukan persiapan," ujar Kepala Bagian Umum Setda Kotim Raihansyah, Selasa, 4 Mei 2019.

Saat ini pihaknya bersama sejumlah instansi sedang melakukan persiapan. Mulai dari menata kursi tamu dan juga panggung untuk podium Bupati Kotim Supian Hadi.

Nantinya panggung akan digunakan untuk tempat bersalaman dan menyapa masyarakat yang datang.

"Sampai saat ini sudah sekitar 70 persen lebih persiapan, namun sore nanti semuanya akan selesai," katanya.

Open house ini mengundang masyarakat. Bupati ingin menjalin tali silaturahmi kepada masyarakat.

"Diharapkan masyarakat bisa hadir, karena bupati ingin tali silaturahmi akan tetap selalu terjaga," terangnya.

Sementara itu salat Idulfitri, Supian Hadi akan melaksanakannya di Masjid Raya Wahyu Al Hadi di Jalan Jendral Sudirman, Sampit. (MUHAMMAD HAMIM/B-6)

Berita Terbaru