Aplikasi Pilgub (Pemilihan Gubernur) Propinsi Jambi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

SMAN 5 Palangka Raya Terima Peserta Didik Baru dengan Sistem Daring

  • Oleh Testi Priscilla
  • 10 Juni 2019 - 10:06 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya- Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB tingkat SMA tahun ajaran 2019/2020 di Provinsi Kalimantan Tengah telah dibuka mulai Senin, 10 Juni 2019.

Mayoritas sekolah, khususnya yang berlokasi di dalam kota, menjalankan program PPDB menggunakan sistem dalam jaringan atau daring (online). Seperti yang dilakukan SMAN 5 Palangka Raya.

"Mulai Senin, 10 Juni 2019 sampai Jumat, 14 Juni 2019 nanti pendaftaran kami buka. Ada yang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Kali ini beberapa SMA negeri membuka PPDB dengan moda daring," kata Kepala SMAN 5 Palangka Raya Arbusin kepada Borneonews.

Calon siswa, lanjutnya, tidak perlu datang ke sekolah untuk mengajukan berkas, melainkan cukup mendaftar secara daring.

"SMAN 5 Palangka Raya termasuk sekolah yang membuka pendaftaran melalui moda daring. Tahun ini SMAN 5 merupakan salah satu di antara beberapa SMA negeri di Kota Palangka Raya yang ditetapkan Disdikprov  Kalteng untuk membuka pendaftaran PPDB dengan moda daring," jelasnya.

Arbusin menjelaskan bahwa ada tiga jalur pendaftaran yang tersedia, yakni  zonasi dengan kuota 90%, prestasi kuota 7%, dan jalur orang tua pindah tugas negara kuota 3%.

"Total siswa yang akan diterima sesuai dengan kursi yang tersedia yakni 144 peserta didik baru. Terdiri atas tiga peminatan yakni peminatan ilmu pengetahuan alam (IPA), ilmu pengetahuan sosial (IPS), serta ilmu bahasa dan budaya (IBB)," tuturnya. (TESTI PRISCILLA/B-3)

Berita Terbaru