Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mamuju Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Harga CPO Bisa Bergerak di Kisaran RM1.960-1.997

  • Oleh Nedelya Ramadhani
  • 12 Juni 2019 - 12:30 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Saat ini harga minyak sawit mentah (CPO) terus tertekan oleh beragam faktor hingga menyentuh level terendah sejak 14 Mei 2019. 

Jika harga CPO sampai menembus level support di RM2.019 per ton, maka selanjutnya bisa bergerak di kisaran RM1.960-1.997 per ton, kata Wang Tao, analis teknikal untuk komoditas dan energi dari Reuters.

Adapun harga CPO berjangka jatuh hampir 2% pada awal pekan ini, yang merupakan level terendah dalam sebulan terakhir. Pemicunya adalah jatuhnya harga minyak kedelai di U.S. Chicago Board of Trade (CBOT) dan juga karena lemahnya kinerja ekspor. 

Harga acuan CPO untuk kontrak Agustus di Bursa Malaysia Derivatives Exchange ditutup turun 1,7% menjadi RM1.994 ($479,10) per ton. 

Sebelum penutupan, bahkan harga CPO tertelan hingga 1,8% menjadi RM1.991, yang merupakan level terendah sejak 14 Mei. 

Di sisi lain, ekspor CPO Malaysia periode 1-10 Juni anjlok sekitar 31% dibandingkan periode yang sama pada Mei. 

Melambatnya ekspor bisa memicu penumpukan stok, sehingga akan menekan harga. Stok CPO Malaysia turun 6,6% pada April menjadi 2,73 juta ton. 

Sementara itu di Chicago, harga minyak kedelai kontrak Juli turun 1,4% pada akhir pekan lalu dan turun lagi 0,4% pada awal pekan ini. (NEDELYA RAMADHANI/m)
 

Berita Terbaru