Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polda Kalimantan Tengah Rawat Keluarga Tersangka Teroris di Dinas Sosial

  • Oleh Rahmat Gazali
  • 13 Juni 2019 - 10:12 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Polda Kalimantan Tengah melakukan perawatan kepada keluarga tersangka teroris di UPT Kantor Dinas Sosial Kota Palangka Raya di Jalan Poncowati, Kelurahan Bukit Tunggal.

Kapolda Kalimantan Tengah, Irjen Anang Revandoko menyebut keluarga dari tesangka teroris kebanyakan wanita dan anak - anak - anak.

"Karena anak - anak ini ada yang umur lima tahun, bahkan baru satu tahun, sehingga kita memutuskan untuk merawatnya di Kementerian Sosial," ungkapnya, Kamis 13 Juni 2019.

Di kantor itu keluarga tersangka teroris diberikan pelayanan berupa pengecekan kesehatan, makan, dan rehabilitasi.

"Di sana melalui MUI dan Kementerian Agama kita memberikan pencerahan atau siraman rohani agar mereka kembali menjadi warga yang lebih baik," lanjutnya.

Kapolda menyebut keberhasilan mengamankan teroris di Kalimantan Tengah ini adalah keberhasilan bersama. (GAZALI/B-6)

Berita Terbaru