Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Solok Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Seruyan Tingkatkan Patroli Jelang Sidang Perselisihan Hasil Pemilu

  • Oleh Reno
  • 13 Juni 2019 - 20:56 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Polres Seruyan akan meningkatan patroli, jelang pelaksanaan sidang perselisihan hasil pemilu presiden di Mahkamah Konstitusi. Hal itu untuk menjamin kondusivitas daerah.

Kapolres Seruyan, AKBP Ramon Zamora Ginting mengatakan, sebagai penyeimbang operasi pengamanan perselisihan hasil pemilu di Jakarta, pihaknya tetap melakukan pengamanan. Bahkan kapasitasnya akan ditingkatkan.

"Pengamananya di Jakarta, kita disini hanya sebagai penyeimbang kegiatan operasi tersebut. Tentu ada dilakukan patroli di titik-titik rawan seperti kantor KPU dan Bawaslu," kata Ramon Z Ginting usai apel konsolidasi pengamanan sidang perselisihan hasil pemilu di Polres Seruyan, Kamis, 13 Juni 2019.

Kapolres Seruyan mengatakan, sesuai dengan instruksi Kapolda Kalimantan Tengah, maka kekuatan yang dikerahkan sebesar 70 persen dari jumlah personel. 

"Kekuatan kita sekitar 170 personel. Jumlah personel yang dipersiapkan maksimal 70 persen," ujar Ramon.

Sementara itu, dia mengatakan sampai saat ini kondisi wilayah hukum Polres Seruyan relatif kondusif.

"Kita selalu bersinergi dengan semua pihak agar daerah ini tetap kondusif," pungkasnya. (RENO)

Berita Terbaru