Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Nias Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kabupaten Pulang Pisau Ikut Sukseskan Pemecahan Rekor MURI Bakar Jagung

  • Oleh James Donny
  • 16 Juni 2019 - 15:02 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Kabupaten Pulang Pisau turut ambil bagian menyukseskan pemecahan rekor MURI bakar jagung yang digelar Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah di Bundaran Besar Palangka Raya,  Minggu,  16 Juni 2019.

Bupati Pulang Pisau, Edy Pratowo turut hadir berbaur pada pemecahan rekor membakar 62 ribu jagung bersamaan itu.

Kegiatan dibuka Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran yang juga hadir bersama jajaran pejabat Pemprov Kalteng.

Dalam kesempatannya, Edy Pratowo mengatakan, Kabupaten Pulang Pisau salah satu daerah di Kalteng yang juga mampu menghasilkan jagung ini.

Bupati mengatakan pemecahan MURI Bakar Jagung sebanyak 62 ribu tongkol diharapkan dapat memacu Kalteng dan Kabupaten Pulang Pisau, untuk mengembangkan tanaman pangan jagung.

Sebagaimana harapan Gubernur Kalteng, agar komoditi tanaman pangan seperti jagung ini, dapat menjadi salah satu unggulan di Kalteng selain beras. Adapun kegiatan pemecahan rekor MURI tersebut dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-62 Provinsi Kalimantan Tengah. (JAMES DONNY/B-11)

Berita Terbaru