Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Palu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Harapkan Lapangan Pekerjaan di Pelabuhan Segintung 

  • Oleh Reno
  • 17 Juni 2019 - 14:50 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Warga berharap Pelabuhan Teluk Segitung setelah operasional bisa menyerap tenaga kerja lokal lebih banyak, mengingat saat ini masih banyak masyarakat khususnya di Kuala  Pembuang belum memiliki pekerjaan tetap.

"Kami mengharapkan Pelabuhan Teluk Segintung segera beroperasi dan ada perekrutan tenaga kerja lokal yang jumlahnya bisa lebih banyak," kata Ahmad Yani, warga Kuala Pembuang, Minggu 16 Juni 2019.

Menurut Yani, kehadiran Pelabuhan Teluk Segintung akan berpengaruh pada roda perekonomian, terlebih bisa mendorong terbukanya lapangan kerja.

"Geliat ekonomi akan terlihat berkembang apabila Pelabuhan Segintung sudah beroperasi. Masyarakat memang mengharapkan operasionalnya segera," pungkasnya.

Seperti diketahui, Pemkab Seruyan telah menerima tembusan surat izin operasional Pelabuhan Teluk Segintung.

Unit Pelaksana Pelabuhan dari Asosiasi Badan Usaha Pelabuhan Indonesia atau ABUPI diberi kewenangan penuh dalam pengembangan dan pengelolaan Pelabuhan Teluk Segintung. (RENO/B-2)

Berita Terbaru