Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Rejang Lebong Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kotawaringin Timur Ingin Gaji Kepala Desa Rp 6 Juta 

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 17 Juni 2019 - 16:10 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Bupati Kotawaringin Timur Supian Hadi menginginkan gaji kepala desa di daerah ini mencapai Rp 6 juta. Ia punya target mimpi ini terdicapai pada 2021 mendatang. 

"Mudah-mudahan tidak ada halangan, pada 2021 mendatang gaji para kepala desa Rp 6 juta," ujar bupati dalam sambutan pada sosialisasi tahapan penyusunan anggaran pendapatan belanja desa (APBDes) tahun anggaran 2020 dan sosialisasi tim klinik percepatan pemberdayaan badan usaha milik desa (BUMDes), Senin, 17 Juni 2019. 

Saat ini, gaji kepala desa Rp 2.750.000. Jumlah tersebut ditambah dengan tunjangan yang besarannya berbeda, yakni mulai dari Rp750.000 hingga Rp1.050.000, tergantung besaran APBDes masing-masing. 

Keinginan bupati untuk menaikkan gaji kepala desa karena ia menilai tugas kepala desa saat ini tidak ringan. Terutama dalam meningkatkan kualitas dan kemajuan desa, baik dalam bidang pemberdayaan maupun pendapatan asli desa. 

Menurut bupati, gaji kepala desa saat ini memang sudah melebihi upah minimum kabupaten (UMK). Namun demi memberikan penghargaan maka ia ingin gaji kepala desa lebih besar lagi. 

Tidak hanya gaji kepala desa, gaji ketua RW, ketua RT, dan badan permusyawatan desa (BPD) juga diwacanakan naik. Dengan besaran berbeda, mulai dari Rp 500 ribu hingga Rp 3 juta. (MUHAMMAD HAMIM/B-5) 

Berita Terbaru