Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pasaman Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Penyaluran Dana Hibah Tunggu Kesepakatan Tokoh Agama Kristiani

  • Oleh Norhasanah
  • 17 Juni 2019 - 18:26 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Penyalurkan dana hibah bagi penerima insentif guru sekolah minggu dan perjalanan religi bagi agama non muslim masih tunggu hasil kesepakatan tokoh agama Kristiani.

Wakil Bupati Sukamara H Ahmadi mengatakan, lembaga yang akan menjadi penerima anggaran untuk agama non muslim saat ini masih belum ditetapkan, sehingga dana hibah akan disalurkan setelah adanya kesepakatan bersama.

"Penyaluran hibah kita masih menunggu kesepakatan dari tokoh agama Kristen untuk menentukan lembaga yang akan menerima hibah tersebut," ujar Ahmadi, Senin, 17 Juni 2019.

Menurutnya, menetapkan lembaga penerima hibah bagi guru dan jiarah religi bagi umat Nasrani akan ditetapkan saat persiapan pelaksanaan Festival Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) tingkat Kabupaten Sukamara yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini di Kecamatan Permata Kecubung.

"Dari hasil kesepakatan para tokoh agama Kristen itu nantinya akan disepakati lembaga yang menerima dan mengelola anggaran untuk insentif guru agama bukan pegawai negeri sipil dan juga ziarah religi," jelasnya.

Ditambahkannya, untuk penyaluran dana hibah insentif guru mengaji dan perjalanan ibadah umroh bagi muslim disalurkan melalui Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran atau LPTQ.

"Untuk Islam nanti aggaranya kita serahkan kepada LPTQ, nanti baru akan disalurkan kepada guru-guru ngaji yang sudah terdata untuk mendapatkan insetif dan bonus umroh," ucap H Ahmadi. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru