Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Berau Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua DPRD Tabalong Puji Kebersihan dan Keindahan Taman Kota Kuala Kapuas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 18 Juni 2019 - 16:36 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Jajaran DPRD Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan melaksanakan kunjungan kerja ke kantor DPRD Kabupaten Kapuas pada Selasa, 18 Juni 2019.

Di sela kunjungan itu Ketua DPRD Tabalong Darwin Awi memuji kebersihan dan keindahan taman Kota Kuala Kapuas yang dinilai hijau dan enak dipandang, sehingga menjadi daya tarik sendiri ketika pendatang memasuki Kapuas.

"Nampak hijau tanaman dan pepohonan yang ada, khususnya di taman kota. Tentu ini karena penanganan dan pengelolaannya yang bagus," ucap Darwin Awi kepada wartawan di ruang rapat gabungan DPRD Kapuas.

Lebih lanjut, pihaknya ke depan akan merencanakan untuk melakukan kaji banding terkait dengan pertamanan dan kebersihan ke Kabupaten Kapuas kembali, sehingga bisa mejadi referensi untuk pembangunan dan penaataan Kabupaten Tabalong.

"Nanti kami minta Komisi III untuk kaji banding kesini, kalau perlu dibawa juga instansi terkait disana," kata Politisi Partai Golkar ini.

Selain itu, dia juga mengatakan bahwa ada sedikit perbedaan kondisi tanah yang ada di Tabalong dan Kapuas, sehingga ada perbedaan dalam keasrian dan kehijauannya.

"Kalau di Kota Tanjung itu juga bagus tetapi memang jenis tanahnya gersamg dibandingkan disini," tukasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru