Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Siak Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kotawaringin Barat Siapkan Rp 17 Miliar untuk Gaji ke 13

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 19 Juni 2019 - 14:36 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun – Aparatur Sipil Negara atau ASN di Kabupaten Kotawaringin Barat bakal menerima gaji ke 13 dalam waktu dekat.

Pemkab telah mengalokasikan dana Rp 17,7 miliar melaui APBD 2019. Bendahara Keuangan Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kobar, Antang Kalang mengatakan gaji ke-13 yang diberikan setara penghasilan pada Mei.

Pengalokasiannya sudah diatur dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 38 Tahun 2018 tentang Pedoman Penyusunan APBD Tahun Anggaran 2019 sebagai alokasi yang bersifat wajib.

”Jadi ASN, TNI, dan Polri tidak perlu khawatir karena gaji ke 13 insya Allah segera cair,” ungkapnya. Saat ini pihaknya masih menunggu laporan dari setiap satuan SOPD.

Anang memastikan pencairan gaji ke 13 akan direalisasikan pada bulan pekan ke 3 di Juni. “Nanti pembayarannya akan kita usahakan sebelumnya Jumat sudah cair,” tegasnya. (DANANG/B-6)

Berita Terbaru