Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pantai Lunci Wilayah Rawan Kebakaran Lahan

  • Oleh Norhasanah
  • 23 Juni 2019 - 18:50 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Kepala Dinas Satuan Polisi Pamong Prana dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) Sukamara Iwan Miraza mengatakan, Kecamatan Pantai Lunci adalah wilayah rawan kebakaran lahan.

"Lahan di Kecamatan Pantai Lunci memang wilayah yang rawan terhadap kebakaran," ucap Iwan Miraza, Minggu, 23 Juni 2019.

Meburut Iwan, selain lahan yang rawan terbakar, penangan untuk memadamkan api diwilayah tersebut cukup sulit, terlebih kebakaran terjadi diwilayah yang jauh dari jalan poros.

"Terkadang untuk memadamkan api diwilayah ini kita kesulitan untuk menembus medannya yang sulit, meskipun begitu kita tetap akan berupaya menangani semaksimal mungkin apabila terjadi kebakaran," ujarnya.

Iwan berharap, untuk mengantisipasi bencana kebakaran diwilayah pesisir, pemerintahan kecamatan dapat menyediakan unit Pemadam Kebakaran (Damkar) sebagai antisifasi awal apabila ada musibah kebakaran.

"Kami berharap juga ada unit Damkar yang disiapkan oleh kecamatan, tujuannnya untuk penanganan awal apabila ada musibah kebarakan lahan," pinta Iwan Miraza. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru