Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Humbang Hasundutan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BNK Sukamara Gencar Sosialiasi Dampak Buruk Narkoba

  • Oleh Norhasanah
  • 04 Juli 2019 - 18:02 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Sukamara gencar lakukan sosialisasikan bahanya narkoba. Langkah ini adalah upaya pencegahan peredaran narkoba di Bumi Gawi Barinjam.

"Sosialiasi terus kita laksanakan, baik melalui KAN dan kepolisian," ucap Ketua BNK Sukamara, Ahmadi, Kamis, 4 Juli 2019.

Sosialiasi lebih banyak dilakukan di sekolah agar kalangan pelajar bisa lebih berhati-hati dan tidak mudah terpengaruh serta ingin mencoba narkoba. 

"Sosialiasi ini kita lakukan kekampung-kampung, di kecamatan, desa-desa bahkan kesekolah. Meteka harus mengetahui dampak buruk yang ditimbulkan apabila mengkonsumsi narkoba," ujarnya.

Menurut Ahmadi saat ini di dalam negeri Indonesia, jumlah pengguna narkoba terus meningkat, terlebih kejahatan tersebut telah merengkuh berbagai lapisan masyarakat, sehingga sangat dikhawatirkan. 

"Ini tidak hanya di kota maupun desa, atau kampung-kampung kecil dipelosok, tidak hanya orang dewasa, remaja bahkan anak-anak sekolahpun sudah ada yang terkena narkoba," ungkapnya.

Dia melanjutkan, para pegedar narkoba saat ini terus bergerak dengan berbagai cara-cara baru untuk mengelabuhi aparat hukum dan keamanan.

"Mereka juga telah memanfaatkan orang-orang yang tidak dicurigai, seperti anak-anak dibawah umur untuk digunakan menjadi kurir narkoba," terangnya.

"Bahkan ada modus baru dalam penyelendupan narkoba kedalam mainan anak, dalaman kaki palsu dan yang lain-lainnya. Semua itu, harus kita lawan, dan tidak bisa dibaiarkan lagi," tandasnya. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru