Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Forum Pembauran Kebangsaan Barito Timur Jalin Kebersamaan di Tengah Kemajemukan

  • Oleh Prasojo Eko Aprianto
  • 11 Juli 2019 - 20:06 WIB

BORNEOMEWS, Tamiang Layang - Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Barito Timur, Argianto membuka kegiatan peningkatan Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) di Kantor Kecamatan Dusun Timur.

Dia mengatakan FPK merupakan pelaksanaan kegiatan integritas anggota masyarakat dari berbagai RAS suku etnis melalui interaksi sosial dalam bidang bahasa adat istiadat seni budaya pendidikan dan perekonomian.

"FPK ini dilakukan pemerintah bersama masyarakat untuk menciptakan iklim kondusif menerima kemejemukan masyarakat dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," ujarnya

Peserta yang mengikuti FPK ini merupakan perwakilan dari kecamatan, tokoh masyarakat suku di wilayah Barito Timur.

"Saya berharap melalui kegiatan ini mampu memberikan dampak positif dalam menjalin rasa kebersamaan di tengah kemajemukan agar tetap kondusif," harapnya.

Melalui FPK diharapkan dapat meningkatan kokohnya Negara kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang berdasarkan Pancasila, UUD 1945 dan Bhinika Tunggal Ika, dan semakin berkembangnya penerapan nilai baru yang positif dan produktif dalam rangka memantapkan budaya bangsa. (PRASOJO/B-6)

Berita Terbaru