Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Metro Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Sukamara Berikan Penghargaan kepada Masyarakat 

  • Oleh Norhasanah
  • 13 Juli 2019 - 13:36 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Polres Sukamara memberikan penghargaan kepada masyarakat. Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi atas dukungannya dalam membantu kegiatan Polri untuk menjaga keamanan.

"Di Hari Bhayangkara ke 73 kita memberikan penghargaan kepada kepala desa dan masyarakat yang aktif mendukung kegiatan kami dalam keamanan," ucap Kapolres Sukamara AKBP Sulistiyono, Sabtu, 13 Juli 2019.

Penghargaan ini diberikan bertepatan pada apel puncak Hari Bayangkara ke 73 di Polsek Balai Riam dengan disaksikan Bupati Sukamara Windu Sibagio dan tamu undangan lainnya.

"Kita memberikan penghargaan ini bukan karena hal dan lain, tapi sebagai bentuk apresiasi karena telah membantu dan mendukung tugas-tugas Polri baik yang sekarang dan ke depannya," ujarnya.

Ada 4 orang yang menerima penghargaan yakni Kepala Desa Lupu Peruca dan Kepala Desa Semantum.

Kemudian Ketua Kader Anti Narkoba (KAN) Sukamara yang membatu tugas Polri dalam mencegah penggunaan narkotika di wilayah hukum Polres Sukamara.

Terakhir pos kamling Desa Sekuningan Baru RT 12 yang telah ikut mendukung tugas Polri dalam menjaga Kamtibmas. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru