Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

147 Peserta Didik Baru Ikuti MPLS di SMAN 1 Sepang

  • Oleh Magang 1
  • 15 Juli 2019 - 17:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Sebanyak 147 peserta didik baru mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMAN 1 Sepang, Kabupaten Gunung Mas, Senin 15 Juli 2019.

Kepala SMAN 1 Sepang, Suyono menyampaikan, MPLS bertujuan untuk menggali potensi diri serta membantu peserta didik baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah.

“Seain itu juga untuk menumbuhkan motivasi, semangat, dan cara belajar efektif sebagai peserta didik baru. Serta, mengembangkan interaksi positif antara peserta didik dan warga sekolah lainnya,” kata Suyono.

Selanjutnya, untuk menumbuhkan perilaku positif. Antara lain kejujuran, kemandirian, sikap saling menghargai, menghormati keanekaragaman dan persatuan, kedisiplinan, hidup bersih dan sehat.

Terkait itu, diharapkan dapat mewujudkan peserta didik yang memiliki nilai integritas, etos kerja, dan juga semangat gotong-royong.

“MPLS dilaksanakan selama 3 hari, mulai 15 - 17 Juli 2019.  Untuk waktunya menyesuaikan jam sekolah,” ucap Suyono. (MAGANG 1/B-11)

Berita Terbaru