Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Solok Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

100 Pelajar Ikut Sosialisasi Narkoba Ikatan Adhiyaksa Dharma Karini

  • Oleh Norhasanah
  • 17 Juli 2019 - 14:06 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Sebanyak 100 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) mengikuti sosialiasi narkoba yang digelar Ikatan Adhiyaksa Dharma Karini (IADK) Daerah Sukamara.

"Ini adalah kegiatan penerangan hukum dalam rangka HUT ke 19 Ikantan Adhiyaksa Dharma Karini Kejaksaan RI," ucap Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Sukamara, Fajar Sukristiawan, Rabu, 17 Juli 2019.

"Dalam momen ini, IADK daerah Sukamara menyelenggarakan penyalagunaan napza, khususnya narkoba, kepada para siswa SMP dan SMA," ujarnya.

Menurut Fajar, kegiatan tersebut akan terus dilanjutkan, sehingga para pelajar bisa terus diingatkan untuk tidak mrengkonsumsi narkoba atau jenis obat-obatan terlarang lainnya.

"Kami akan terus melanjutkan kegiatan ini secara simultan, mungkin dalam satu bulan kita akan mengadan sosialiasi kepada pelajar dan juga seluruh eleman masyarakat," tuturnya.

Sementara, Ketua IADK Daerah Sukamara, Siti Sundari mengatakan, penyalahgunaan narkoba adalah salah satu program Ikantan Adhiyaksa Dharma Karini, sehingga pihaknya berkomitmen untuk mencegah dan memberantas peredaran narkoba di Bumi Gawi Barinjam, sehingga tidak ada lagi kalangan remaja yang terjerumus atau memakai narkoba dan obat terlarang lainnya.

"Kita akan memberantas pengguna narkoba, terlebih bagi anak-anak diusi pelajar, anak-anak sekolah," katanya.

"Saya pikir, pemberantasan narkotika ini harus dari akarnya, jadi dari anak-anak dulu, karena diusia seperti ini rawan terpengaruh untuk diajak menggunakan narkoba dan lainya," tukas Siti Sundari. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru