Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mahakam Ulu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Seruyan Tetap Bahas APBD Perubahan 2019

  • Oleh Reno
  • 18 Juli 2019 - 08:42 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Berbagai isu terkait dengan tidak adanya pembahasan APBD perubahan di DPRD Seruyan tahun ini mulai menyebar. Hal ini karena oleh berbagai faktor mulai dari serapan anggaran yang minim dan faktor lain.

Wakil Ketua I DPRD Seruyan, Norhasan menyebutkan jika lembaga legsilatif tetap membahas anggaran perubahan tahun ini.

"Tetap akan dilakukan pembahasan. Itu isu saja kalau tidak ada pembahasan anggaran," kata Norhasan, Kamis 18 Juli 2019.

Dia mengutarakan memang dari segi penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban atau LKPJ Kepala Daerah kepada DPRD Seruyan mengalami keterlambatan.

"Memang ada keterlambatan penyampaian LKPJ, namun hal itu harap maklum saja, makanya kita harapkan untuk kedepannya bisa lebih baik," ujarnya.

Untuk mekanisme awal pembahasan anggaran perubahan sendiri memang harus ada rangkuman LKPJ terlebih dulu dari pihak pemerintah daerah, lalu kemudian akan dijadwalkan oleh DPRD untuk bisa dibahas bersama-sama.

"Mekanisme awalnya memang seperti itu. Jadi untuk anggaran perubahan ini masih ada waktu untuk membahasnya, jadi untuk yang tidak dibahas itu hanya isu-isu saja," ujarnya. (RENO/B-6)

Berita Terbaru