Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Teluk Bintuni Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bappenas Klaim Pemindahan Ibu Kota Negara Dorong Perdagangan Antarwilayah

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 19 Juli 2019 - 15:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) mengklaim pemindahan ibu kota negara nantinya akan mendorong perdagangan antarwilayah di Indonesia.

Bappenas optimistis melalui pemindahan ibu kota negara nantinya peningkatan perdagangan bisa dirasakan sampai 50 persen lebih di semua wilayah provinsi di Indonesia.

“Lebih dari 50 persen wilayah Indonesia akan merasakan peningkatan arus perdagangan jika ibu kota negara dipindah ke Kalimantan,” ucap Deputi Bappenas Bidang Pengembangan Regional Rudy S Prawiradinata dalam Dialog Nasional Pemindahan Ibu Kota Negara bertajuk Kalimantan untuk Indonesia, di Palangka Raya, Jumat, 19 Juli 2019.

Ia menilai, peningkatan itu dapat terjadi karena setiap provinsi nantinya bisa saling terkoneksi dengan baik. Terutama dengan wilayah pemerintahan yang terpusat di tengah negara.

“Semuanya akan meningkat, baik itu perdagangan di dalam provinsi ibu kota baru maupun wilayah sekitarnya,” kata Rudy.

Bahkan, lanjut dia, pertumbuhan juga akan dirasakan untuk perdagangan dari Pulau Jawa ke provinsi luar Jawa, termasuk juga antarprovinsi di luar Pulau Jawa. (HERMAWAN DP/B-3)

Berita Terbaru