Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Demak Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tim Penyelamat Berhasil Evakuasi Slamet dari Dalam Sumur

  • Oleh Wahyu Krida
  • 21 Juli 2019 - 08:14 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Setelah sempat menolak dievakuasi, akhirnya Slamet, 57, warga Jalan Ahmad Dahlan, RT 5, Desa Kumpai Batu Atas, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kobar, yang menceburkan diri ke sumur sedalam 17 meter di belakang rumahnya, berhasil diselamatkan, Minggu, 21 Juli 2019 sekitar pukul 02.30 WIB.

Anggota POS SAR Pangkalan Bun, Kantor SAR Banjarmasin, Indra Saputra, mengatakan aksi penyelamatan dramatis tersebut berlangsung cepat.

"Sekitar pukul 02.30, Pak Slamet mungkin mengentuk dan tidak terdengar lagi mengeluarkan suara. Kemudian anggota tim membujuknya agar bersedia memasang tali dan harness penyelamat yang diulurkan masuk dalam sumur," ujar Indra.

Diduga sudah mengantuk akibat reaksi obat bius, Slamet kemudian menuruti bujukan tim penyelamat.

"Ketika harness dirasakan sudah terpasang, tim evakuasi langsung menarik badan Slamet. Alhamdulillah Beliau selamat, walau agak sedikit lemah. Mungkin lantaran kecapekan," ujar Indra.

Slamet kemudian dibawa ke rumah anaknya, Nurdin, yang terletak tidak jauh dari tempat kejadian perkara.

"Setelah diserahkan kepada keluarganya dan situasnya dianggap aman, tim penyelamat kemudian kembali ke markas masing-masing," pungkas Indra. (WAHYU KRIDA/B-3)

Berita Terbaru