Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Depok Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Disdukcapil Seruyan Keluarkan Suket sebagai Pengganti KTP Elektronik

  • Oleh Reno
  • 21 Juli 2019 - 09:56 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil atau Disdukcapil Kabupaten Seruyan menerbitkan surat keterangan atau suket sebagai penganti KTP elektronik bagi warga yang sudah melakukan perekaman identitas diri.

Penggantian KTP elektroni dengan suket terpaksa dilakukan lantaran Disdukcapil kehabisan blanko KTP.

"Karena blanko belum datang maka sementara kita beri surat keterangan kepada masyarakat yang sudah merekam data," kata Kabid Pelayanan Pendaftaran Penduduk Disdukcapil Seruyan Jober, Sabtu, 20 Juli 2019.

Menurut dia, penerbitan suket dilakukan agar perekaman data penduduk tetap berjalan. 

"Kita mengeluarkan suket karena di biodata itu sudah lengkap. Ketika blanko sudah datang kita akan segera mencetaknya ," ucap Jober.

Menurut dia, berdasarkan informasi diterima, Disdukcapil Kabupaten Seruyan hanya mendapat 500 dari 6.000 blanko yang diusulkan ke pemerintah pusat.

"Karena bertahap, kita juga berupaya dengan blanko yang ada. Kita usahakan juga bagi yang baru membuat KTP, dengan mengeluarkan suket," ucapnya. (RENO/B-3)

Berita Terbaru