Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Labuhan Batu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Sukamara Minta Kepala Sekolah Tingkatkan Etos Kerja

  • Oleh Norhasanah
  • 22 Juli 2019 - 09:50 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Bupati Sukamara Windu Subagio meminta kepala sekolah meningkatkan etos kerja. Apalagi, keberhasilan pendidikan juga dipengaruhi kepemimpinan kepala sekolah.

"Kepala sekolah agar melakukan yang terbaik bagi Kabupaten Sukamara," kata Windu Subagio, Senin, 22 Juli 2019.

Dia mengatakan, keberhasilan lembaga pendidikan sangat tergantung pada kepemimpinan kepala sekolah. Dan harus mampu membawa lembaganya ke arah tercapainya tujuan yang telah ditetapkan.

"Kepala sekolan juga harus mampu melihat adanya perubahan, serta mampu melihat ke depan dalam kehidupan globalisasi," ujarnya.

Dia menambahkan, kepala sekolah juga harus bertanggungjawab atas kelancaran dan keberhasilan semua urusan.

Hal tersebut disampaikan Windu Subagio saat pelantikan 10 kepala sekolah di Sukamara. Pesan lainnya, agar jabatan yang diamanahkan dapat diterima dengan sepenuh hati.

"Apapun yang menjadi keputusan hari ini, harus diterima. Karena inilah yang terbaik," kata Windu Subagio. (NORHASANAH/B-11)

Berita Terbaru