Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mamuju Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Generasi Muda Perlu Perkuat Literasi di Era Globalisasi

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 24 Juli 2019 - 15:36 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pelaksana Tugas (Plt) Asisten II Setda Kota Palangka Raya Ikhwanudin, meminta generasi muda memperkuat literasi sebagai langkah mengimbangi era globalisasi dan ekonomi terbuka.

“Persaingan di era global cukup tinggi, menuntut generasi muda memiliki berbagai disiplin ilmu,” ujar Ikhwanudin saat membuka kegiatan gemaran membaca di rumah jabatan wali Kota Palangka Raya, Rabu 24 Juli 2019.

Ia mengakui saat ini aktivitas membaca buku sudah mulai ditinggalkan. Apalagi dengan masifnya gempuran era teknologi digital.

Game gadget juga sangat mempengaruhi kebiasaan anak anak. Banyak dari mereka yang meninggalkan budaya membaca dan lebih banyak bermain dengan gadget,” ucap Ikhwanudin.

Padahal, lanjut dia, generasi muda merupakan modal dan aset pewaris perjuangan nasional. Sebagai penentu masa depan bangsa Indonesia.

“Untuk itu saya mengajak semua elemen untuk kembali menggalakan budaya membaca. Mulai dari lingkungan terkecil dulu, lingkup keluarga, sekolah, dan kantor.” (HERMAWAN DP/B-3)

Berita Terbaru