Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

APBD Perubahan 2019 Harus Fokus Pada 3 Sektor

  • Oleh Naco
  • 27 Juli 2019 - 14:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Wakil Ketua DPRD Kotawaringin Timur Supriadi  menyampaikan bahwa APBD perubahan 2019 harus fokus pada tiga sektor yakni infrastruktur, kesehatan, dan pendidikan.

Sebab, kata politisi Partai Golkar itu, ketiga hal tersebut merupakan skala prioritas yang bisa dikerjakan dengan cepat dalam waktu yang terbatas.

Menurut dia, untuk sektor pendidikan, APBD perubahan hendaknya diarahkan pada pengadaan seragam murid SD dan SMP. Sedangkan bidang  kesehatan untuk membayar dana BPJS warga yang ditanggung pemerintah kabupaten.

Sementara itu, untuk urusan infrastruktur ia meminta agar diarahkan pada penyelesaian kawasan permukiman di dalam kota. Karena masih banyak jalan dan gang yang belum mendapat perhatian. Bahkan ada jalan di dalam kota yang rusak parah.

“Untuk prioritas di APBD Perubahan ini pada sektor infrastruktur seperti pemukiman masyarkat, saya maunya gang dan jalan yang belum tuntas  dilakukan program lanjutan dan bisa diakomodir di APDB Perubahan ini,” kata Supriadi, Sabtu, 27 Juli 2019.

Untuk urusan itu lanjut dia hal yang mudah karena hanya sekedar pekerjaan ringan dan bisa dianggarkan di APBD Perubahan 2019 ini. Terlebih itu adalah aspirasi yang lama dari masyarakat.

Lebih lanjut, Supriadi menjelaskan aspirasi warga  itu sebenarnya sudah sejak lama masuk dalam daftar perencanaan pembangunan. Namun, hal itu tidak pernah direalisasi dan diprioritaskan setiap tahun anggaran, baik di APBD murni dan APBD perubahan. (NACO/B-3)

Berita Terbaru