Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pelalawan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kotawaringin Barat Usulkan Embarkasi Haji Langsung Ke Solo

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 29 Juli 2019 - 16:06 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) mengusulkan embarkasi jamaah calon haji daerah ini, langsung ke Solo Jawa Tengah di tahun berikutnya.

Bupati Kotawaringin Barat, Nurhidayah mengatakan, untuk pemberangkatan jemaah haji itu diserahkan ke masing-masing kabupaten. Dan untuk Kobar tahun depan diusulkan pemberangkatannya langsung via embarkasi haji di Solo.

"Kita minta sesuai dengan permohonan dari jamaah. Jadi dari Pangkalan Bun tidak lagi ke Palangka Raya dan ikut embarkasi Banjarmasin," kata Nurhidayah, Senin, 29 Juli 2019.

Nurhidayah berharap, pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah bisa menetapkan hal tersebut. Sehingga, jamaah Kobar tidak lagi berangkat melalui Kota Palangka Raya.

Upaya yang sudah dilakukan Pemkab Kobar seperti bersurat secara resmi ke Gubernur Kalteng, untuk menyetujui permintaan dari jamaah asal Kobar itu.

Dia juga menyampaikan pemberangkatkan jamaah haji sudah dua tahun berturut-turut dari Kobar menuju Palangka Raya dengan menggunakan pesawat, tidak lagi dengan bus. (DANANG/B-11)

Berita Terbaru