Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Purbalingga Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wakil Ketua DPRD Barito Utara Ingin Pemkab Pacu Pembangunan

  • Oleh Ramadani
  • 30 Juli 2019 - 21:30 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Wakil Ketua II DPRD Barito Utara H Acep Tion SH ingin agar pemkab setempat terus memacu pembangunan di segala bidang.

“Dengan memasuki umur Kabupaten Barito Utara yang sudah mencapai 69, diharapkan pembangunan disegala bidang dapat dipacu dengan lebih gesit, sehingga kamajuan pembangunan seperti yang diharapkan dapat tercapai,” terangnya

Menurutnya, Kabupaten Barito Utara merupakan Kabupaten tertua di DAS Barito. Jadi sangat pantas kemajuan disegala bidang tentunya lebih cepat dari Kabupaten lainnya yang ada di DAS Barito.

Acep Tion juga berharap kedepannya, Kabupaten Barito Utara dari sektor ekonomi masyarakat bisa terjamin dan pula bisa meningkatkan perekonomian untuk mensejahterakan keluarga, hal itu yang paling utamanya.

“Di sektor pembangunan dengan kepemimpinan bupati Barito Utara H Nadalsyah ini, Alhamdulillah perekonomian didaerah ini terlihat meningkat, apalagi dibidang perkebunan juga infrastruktur dimasing-masing wilayah atau desa-desa yang mulai terbangun dan juga tertata dengan rapi,” katanya.

Acep juga mengharapkan kedepan Bumi Iya Mulik Bengkang Turan bisa lebih maju lagi, baik dari perkembangan perekonomian, kesejahteraan masyarakat maupun infrastruktur. Dan juga diharapkan masing-masing SKPD memperhatikan wilayah-wilayah yang terpencil. (RAMADHANI/B-5) 

Berita Terbaru