Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kediri Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satgas Karhutla Kotawaringin Timur Bagikan 4.000 Masker

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 31 Juli 2019 - 09:56 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Satuan Tugas (Satgas) Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) membagikan 4.000 masker kepada masyarakat, Rabu, 31 Juli 2019.

Adapun titik pembagian masker itu seperti di perempatan Jalan HM Arsyad - Pelita, Jalan A Yani - MT Haryono, dan lainnya.

"Hari ini kami membagikan 4.000 masker untuk masyarakat, meskipun saat ini di Sampit kabut asap sudah sangat kurang," kata Kasi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kotim, Agus Mulyadi.

Pembagian masker tersebut dilakukan karena sejak beberapa hari lalu, Sampit sudah dilanda kabut asap. Masker penting digunakan masyarakat saat beraktivitas di luar rumah.

Agus menambagkan, kabut asap saat ini sudah sangat jauh menurun. Namun aroma pekat akibat kebakaran lahan masih tercium. 

"Memang saat ini kabut asap tidak terlihat lagi, namun kami khawatirkan udara masih tercemar," terang Agus. 

Pihaknya akan kembali membagi masker nantinya, jika indeks pencemaran udara di Sampit terus meningkat. Dan bisa saja jumlahnya lebih banyak. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru