Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Banggai Laut Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Empat Titik Lokasi Kegiatan MTQ Kapuas di Kecamatan Selat

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 01 Agustus 2019 - 21:26 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran atau LPTQ Kabupaten Kapuas menggelar rapat persiapan pelaksanaan MTQ 44 tingkat kabupaten, Kamis, 1 Agustus 2019. Tuan rumah MTQ kali ini yakni Kecamatan Selat.

Pimpinan rapat yang juga Ketua LPTQ Kabupaten Kapuas, KH Muchtar Ruslan menjelaskan rapat koordinasi ini dilaksanakan untuk menyamakan persepsi.

"Telah disepakati juga kegiatan MTQ tingkat Kabupaten tersebut akan terlaksana selama 3 hari di 4 lokasi," kata Muchtar Ruslan.

Rincian 4 titik itu, yakni lokasi utama di halaman dan aula Masjid Al Mukarram Amanah, Auditorium STAI, Aula MAN Selat, dan Masjid Darul Muttaqin.

Dia menjelaskan kegiatan MTQ tingkat kabupaten mengalami perubahan jadwal yang biasanya di awal tahun kini menjadi di akhir tahun. Hal itu berkaitan dengan rencana persiapan MTQ Provinsi tahun 2020 di Kabupaten Barito Selatan.

“Karena perubahan ini dan juga waktu yang sempit maka dipilih Kecamatan Selat sebagai tuan rumah. Itu untuk memermudah transisi perubahan jadwal ditunjang dengan fasilitas yang dimiliki," katanya. (DODI RIZKIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru