Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Kata H Ruslan AS dan Tokoh di Kalteng Agar Pemekaran Kotawaringin Segera Terealisasi

  • Oleh Naco
  • 05 Agustus 2019 - 15:52 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sejumlah tokoh di Kalimantan Tengah menyampaikan pandangannya, atas pemekaran Provinsi Kotawaringin. Termasuk H Ruslan AS, yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kalteng.

Menurut H Ruslan, pemekaran harus dimaksimalkan. Bahkan tahun ini harus dituntaskan hingga sampai ke pemerintah pusat.

"Ini tinggal tugas Rahmat (H Rahmat Nasution Hamka) dan gubernur, agar segera tuntas," kata H Ruslan, Senin, 5 Agustus 2019.

Dia menambahkan, soal ibu kota jangan sampai dipermasalahkan lagi. Apalagi ada kesepakatan pada 2017 lalu soal ibu kota provinsi pemekaran.

"Jangan sampai mandek lagi apalagi semua bupati sepakat dan tidak ada masalah lagi. Nah sekarang tinggal kita saja. Kalau saya sudah tanya proses pemekaran Kalimantan Utara. Harapan saya kita segera dimekarkan juga," tegas H Ruslan AS.

Presiden juga sudah menyampaikan kepada gubernur agar Kalteng segera dimekarkan. Hal itu disampaikan saat presiden berkunjung ke Kalteng beberapa waktu lalu.

Sementara itu, mantan Wakil Gubernur Kalteng Brigjen (Purn) Victor Phaing mengaku mendukung dengan pemekaran itu. Karena pemekaran itu dalam rangka meningkatkan martabat dan keejahteraan untuk kemajuan daerah.

"Soal pemilihan ibu kota di mana yang cocok, pandangan saya yang mampu berkembang cepat. Kalau pemikiran saya di Pangkalan Bun yang ada pelabuhan," tegasnya.

Namun demikian, lanjut dia jangan sampai saling ngotot-ngototan lagi. Lokasi yang dirasa ideal, itu yang bisa dijadikan sebagai ibu kota provinsi.

Sementara itu Anggota DPR RI, Hang Ali Saputra Syah Pahan mengaku jika ada saling ngotot soal ibu kota provinsi agar jalan tengah bisa diambil.

Berita Terbaru