Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Seruyan Diminta Pasang Bendera Merah Putih dan Umbul-umbul

  • Oleh Reno
  • 06 Agustus 2019 - 19:56 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Masyarakat Seruyan diminta agar melakukan pemasangan bendera merah putih dan umbul-umbul dalam rangka menyambut Dirgahayu Republik Indonesia ke 74.

Bahkan permintaan pemasangan bendera dan umbul-umbul ini sudah sejak lama disampaikan melalui surat pemberitahuan dari para camat.

"Kita sudah lama menyampaikan melalui camat agar warga memasang bendera dan umbul-umbul menyambut dirgahayu republik indonesia ke 74 ini," kata Wakil Bupati Seruyan, Iswanti, Selasa 6 Agustus 2019.

Ia mengutarakan semangat kemerdekaan perlu digelorakan oleh semua lapisan masyarakat di Bumi Gawi Hatantiring.

Hal ini sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa-jasa para pahlawan kemerdekaan yang memerdekakan Indonesia dari penjajahan.

"Kita sebagai anak bangsa, wajib mengisi kemerdekaan ini, baik melalui pembangunan dan menumbuhkan semangat kemerdekaan ini dengan kegiatan-kegiatan positif," ucapnya. (RENO/B-6)

Berita Terbaru