Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lampung Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satuan Sabhara Polres Sukamara Imbau Masyarakat Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan

  • Oleh Norhasanah
  • 07 Agustus 2019 - 17:06 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Anggota Satuan Sabhara Polres Sukamara mengimbau masyarakat untuk ikut serta dalam upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan atau karhutla. 

"Imbauan itu kami sampaikan saat patroli. Agar tidak ada masyarakat yang membuka lahan dengan cara dibakar," kata Kasat Sabhara, Iptu Arif Miftahul Huda, Rabu, 7 Agustus 2019.

Dengan imbauan tersebut, dia berharap kesadaran masyarakat terhadap lingkungan bisa meningkat. Sehingga tidak ada lagi kasus kebakaran lahan di daerah ini.

"Mudah-mudahan dengan apa yang kita sampaikan, mereka bisa mengikuti dan memahami larangan membuka lahan dengan cara dibakar itu," tuturnya.

Pihaknya juga menjelaskan dampak yang ditimbulkan dari kebakaran ini. Seperti merugikan semua pihak, baik kesehatan, ekonomi, dan transportasi.

Sebelumnya, Kapolres Sukamara, AKBP Sulistiyono mengatakan, kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di daerah ini diperkirakan terjadi karena unsur kesengajaan. 

"Masih ada oknum atau pemilik lahan yang ingin membuka lahan dengan cara cepat dan mudah. Sehingga mereka membakarnya," ujarnya.

Sulistiyono menegaskan, apabila ada oknum maupun kelompok yang dengan sengaja melakukan pembakaran lahan, maka akan ditindak tegas sesuai hukum yang berlaku. (NORHASANAH/B-11)

Berita Terbaru