Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Banjar Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Penjambret Intai Korban Sebelum Beraksi

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 08 Agustus 2019 - 17:36 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Dua pelaku penjambretan berinisial DH dan R, mengaku lebih dulu mengintai korbannya sebelum beraksi. Tujuannya, agar tidak salah memilih korban. 

"Keduanya sudah mengintai korban lebih dulu. Agar aksi mereka bisa berjalan mulus dan tidak tertangkap," kata Kapolres Kotim AKBP Mohammad Rommel melalui wakilnya, Kompol Endro Aribowo, Kamis, 8 Agustus 2019. 

Sebelum beraksi, tersangka lebih dulu mencari mangsa di jalan. Dengan sasaran perempuan yang menaruh barang berharga sembarangan, seperti di keranjang depan motor. 

Setelah menemukan calon korbannya, tersangka melakukan pengintaian dengan membuntuti. Setibanya di lokasi sepi, tersangka langsung beraksi. 

"Mereka beraksi di tempat yang sepi, namun ternyata tetap saja gagal. Karena korban terus mengejar dan berteriak minta tolong. Bahkan korban nekat menabrak motor yang digunakan pelaku hingga terjatuh," kata Endro. 

Keduanya kini diamankan ke Polres Kotim. Bahkan keduanya dikenakan Pasal 363 Ayat 1 ke 4e KUHP Pidana, perihal pencurian yang dilakukan bersama-sama atau lebih. Dengan ancaman kurungan penjara 7 tahun. 

Mereka berdua merupakan pelaku jambret yang beraksi pada Rabu, 7 Agustus 2019. Korbannya seorang ibu-ibu berinisial LA. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru