Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kab. Pandeglang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Citra Borneo Indah Group Serahkan Beduk Raksasa ke Masjid At-Taubah Pangkalan Bun

  • Oleh Ainun Nadzifatus Sholikhah
  • 11 Agustus 2019 - 12:12 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Citra Borneo Indah (CBI) Group menyerahkan bantuan beduk terbesar se-Kalimantan Tengah ke Masjid At-Taubah Pangkalan Bun, Minggu (11/8/2019).

Penyerahan beduk tersebut diwakilkan oleh Budi Setiawan, Direktur SDM CBI Group. Dalam sambutannya, ia mengungkapkan rasa syukur dan kekagumannya pada beduk raksasa yang diberikan kepada masjid ini.

"Syukur Alhamdulillah beduk ini dapat diselesaikan dengan baik, walaupun memerlukan waktu yang cukup lama dalam pembuatannya. Selain itu, kayu yang menjadi rangka beduk tersebut diperoleh dari salah satu perusahaan HPH di CBI Group. Semoga program dari CSR ini bisa memberikan manfaat untuk masjid dan masyarakat di sekitarnya," kata Budi Setiawan. 

Ia berharap, beduk ini bisa menjadi ikon bagi Masjid At-Taubah dan menjadi kebanggaan bersama.

Beduk yang diberikan oleh perusahaan ini diklaim sebagai beduk terbesar se-Kalimantan Tengah. Hal tersebut karena beduk ini memiliki diameter 170 cm dan panjang 250 cm. 

Dalam sambutan penerimaan beduk ini, Ganepodinur, Ketua Pengurus masjid Jami' At-Tubah mengucapkan rasa terimakasihnya kepada perusahaan.

"Kami selaku perwakilan Masjid At-Taubah dan masyarakat sekitarnya sangat berterima kasih kepada CBI Group. Kami juga sangat berbangga hati karena terpilih untuk menerima bantuan beduk raksasa ini," tuturnya. 

"Mudah-mudahan bantuan beduk ini bisa kami manfaatkan dengan sebaik-baiknya. Serta berharap bisa menjadi ikon masjid At-Taubah di kelurahan Madurejo ini," lanjut Ganepodinur dengan antusias.

Penyerahan beduk ini turut disaksikan oleh para tokoh masyarakat dan pengurus Masjid At-Taubah yang lainnya. (AINUN NADZIFATUS SHOLIKHAH/B-2)

Berita Terbaru