Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pasaman Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PWI Barito Utara Berkurban 

  • Oleh Ramadani
  • 12 Agustus 2019 - 14:36 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Dalam rangka memperingati hari raya Idul Adha 1440 Hijriyah Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Barito Utara melaksanakan pemotongan hewan kurban.

Pemotongan hewan kurban berupa seekoar sapi dilaksanakan di halaman kantor PWI Barito Utara, Senin, 12 Agustus 2019.

Ketua PWI Barito Utara Roby Cahyadi mengatakan, daging kurban dibagikan kepada anggota PWI Barito Utara dan  masyarakat sekitar.

Proses penyembelihan hewan kurban dilakukan Ketua MUI Barito Utara Gazali bersama anggota PWI. 

“Kami atas nama PWI Barito Utara mengucapkan rasa turut bahagia tahun ini bisa melaksanakan kurban dan bisa saling berbagi sesama anggota PWI dan Masyarakat sekitar. Kami juga mengucapkan terimakasih banyak kepada Pemerintah daerah yang sudah menyumbangkan satu ekor sapi untuk PWI Barito Utara,” katanya.

Dalam pembagian daging sapi kurban, dilaksanakan dengan pembagian kupon. Untuk daging yang dibagikan sekitar 60 bungkus kantong plastik. 30 bungkus untuk anggota PWI Barito utara dan 30 bungkusnya lagi untuk masyarakat sekitar lingkungan.  “Setelah, proses usai dilanjutkan dengan syukuran di kantor PWI Barito Utara,” ucapnya. 

Ketua PWI Barito Utara tersebut juga berharap semoga tahun depan, dapat kembali malaksanakan kurban. Selain, rasa syukur hal tersebut juga untuk mempererat rali silaturahmi antar anggota PWI Barito Utara. 

"Mudah-mudahan tiap tahun kita bisa laksanakan kurban ini, secara rutin," ujarnya.

Sementara, koordinator lapangan, Supianor mengatakan, kurban oleh PWI berjalan lancar. "Sejak pagi tadi, para anggota terlihat antusias mulai dari proses penyembelihan, pemotongan hingga pembagian daging sapi kurban, semuanya kompak turut ikut serta dalam proses tersebut," katanya.(RAMADHANI/B-5)

Berita Terbaru