Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Simalungun Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Fraksi-Fraksi Sepakat Bahas Raperda APBD Perubahan Anggaran 2019

  • Oleh James Donny
  • 12 Agustus 2019 - 17:40 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Fraksi-fraksi di DPRD Kabupaten Pulang Pisau menyampaikan kesepakatannya untuk membahas rancangan peraturan daerah tentang perubahan APBD Tahun 2019.

Hal tersebut setelah disampaikan nota keuangan tentang perubahan Tahun Anggaran 2019 yang kemudian ditanggapi pada Pemandangan Umum Fraksi pada Rapat Paripurna ke-9 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2019, di Ruang Sidang Paripurna Kantor DPRD Pulang Pisau jalan Trans Kalimantan, Senin, 12 Agustus 2019.

Juru bicara Fraksi PKB, Diharyo berharap, dengan adanya nota keuangan tentang rancangan peraturan daerah tentang Perubahan APBD tersebut dapat mengakomodir satuan organisasi perangkat daerah (SOPD) yang belum terakomodir pada pelaksanan APBD Tahun 2019. "Semoga menjadi komitmen bersama agar pada perubahan APBD ini bisa terealisasi," katanya. 

Dalam rancangan perubahan APBD tahun anggaran 2019 itu, terangnya, pendapatan mengalami peningkatan sebesar Rp 1,4 miliar lebih dan belanja meningkatkan sebesar Rp 46  miliar lebih.

Harapannya juga demi kelancaran pembahasan tersebut perubahan APBD dihadiri para Kepala SOPD terkait. 

Demikian juga disampaikan fraksi-fraksi lainnya yang dalam pemandangan umumnya menyatakan dapat menerima nota keuangan rancangan APBD Perubahan Kabupaten Pulang Pisau tahun anggaran 2019 untuk dapat dibahas lebih lanjut dengan eksekutif. (JAMES DONNY/B-2) 

Berita Terbaru