Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kepulauan Anambas Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kebakaran Lahan di Katingan Meluas

  • Oleh Abdul Gofur
  • 13 Agustus 2019 - 14:10 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Kebakaran lahan di Kabupaten Katingan terus meluas. Selain di Kecamatan Katingan Hilir, kebakaran lahan yang sebagian besar terdiri dari tanah gambut ini juga mulai melanda Kecamatan Tasik Payawan dan Kamipang.

Plt Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Kabupaten Katingan Akhmad Rubama melalui Kasi Logistik BPBD, Andri, Selasa, 13 Agustus 2019 membenarkan jika dalam beberapa hari terakhir kebakaran lahan di Katingan meluas.

"Iya setelah selain di wilayah Kecamatan Katingan Hilir, kebakaran lahan gambut juga terjadi di wilayah Kamipang dan  Tasik Payawan," tutur Andri.

Menurutnya, pada Senin, 12 Agustus 2019 kemarin, tim gabungan yang terdiri dari anggota BPBD, TNI dan Polri serta relawan memadamkan kebakaran lahan di jalan arah Kasongan - Talian Kereng. Lahan yang terbakar di wilayah ini seluas sekitar dua hektar. Plt Kepala BPBD Katingan Akhmad Rubama bersama Camat Katingan Hilir, Karyadi serta Kapolsek Katingan Hilir Iptu Nurheriyanto turun langsung ke lokasi untuk membantu tim memadamkan kobaran api yang membakar lahan gambut di wilayah ini.

Sebelumnya pada Jumat dan Sabtu kemarin tim pemadam kebakaran Kabupaten Katingan juga turun memadamkan kebakaran lahan gambut antara Desa Talingke Kecamatan Tasik Payawan dengan wilayah Baun Bango Kecamatan Kamipang.

"Iya kebakaran di wilayah itu sudah sekitar empat hari ini masih belum padam, meski upaya pemadaman sudah dilakukan dalam sejak Jumat kemarin sampai sekarang," katanya. (ABDUL GOFUR/B-5)

Berita Terbaru