Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Sukamara Sosialiasi Cegah Kebakaran Lahan dari Pintu ke Pintu

  • Oleh Norhasanah
  • 14 Agustus 2019 - 15:30 WIB

BORNEOMEWS, Sukamara - Wakapolrs Sukamara Kompol Rochmat Slamet mengatakan, upaya penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan (karhutla) terus dilakukan, salah satunya sosialiasi dengan sistem dari pintu ke pintu.

"Dalam penanggulangan ini, kita sudah mengambil langkah-langkah," ujar Kompol Rochmat Slamat, Rabu, 14 Agustus 2019.

Menurut Rochmat, pihaknya telah mememrintakan seluruh babimkamtibamas yang bekerjasama dengan bambinsa untuk melakukan sosialiasi secara langsung kepada masyarakat Kabupaten Sukamara berkaitan dengan karhutla.

"Kita sudah melaksanakan sosialiasi, mulai dari cara bersama-sama, maupun dengan cara door to door untuk membagikan maklumat dari kapolda, ini sudah dilaksanakan oleh babinkamtibamas kami di 32 desa," katanya.

Rochmat melanjutkan, pihaknya juga melakukan oengawasan terhadap lokasi-loksi yang rawan terbakar, di mana semua dipimpin oleh kapolsek yang ada dilima kecamata.

"Kita juga mengawasai, ini dilakukan oleh para kapolsek. Ini adalah langkah-langkah awal kita, yang sudah kita laksanakan untuk penanggulangan karhutla di Bumi Gawi Barinjam ini," tuturnya.

"Selain itu, kita juga membuat kata-kata himbauan di spanduk tentang larangan membakar hutan atau lahan, yang disana juga kita sampaikan sangsi hukumnya jelas" terang Slamet. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru