Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Maluku Barat Daya Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Murung Raya Minta Satpol PP Disiplin Jalankan Tugas

  • Oleh Syahriansyah
  • 16 Agustus 2019 - 15:20 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Bupati Murung Raya Perdie M Yoseph minta agar anggota Satpol PP Mura disiplin dalam menjalankan tugas.

Hal tersebut disampaikannya karena banyak dari anggota Satpol PP yang dianggap kurang disiplin saat menjalankan tugas seprti diwaktu piket di Runah Jabatan Bupati Atau Wakil Bupati Mura. 

Untuk itu dirinya menegaskan agar Kepala Satpol PP beri penekanan terhadap setiap anggotanya agar benar-benar menjalankan tugas dengan baik dan benar. 

"Sering saya lihat ketika ada dari anghota Satpol yang piket jaga di Rumah Jabatan kalau ada tau ataupun saya keluar masuk mereka tidak perduli dan asyik main hp ini yang perlu jadi catatan," tegas Perdie, Jum'at, 16 Agustus 2019

Dirinya juga mengatakan agar prilaku seperti itu dalam menjalankan tugas sangat tidak baik sehingga ia menekankan agar apabila ada anggota yang berbuat seperti itu lagi ketika sedang piket jaga atau menjalankan tugas lainnya agar segera diberhentikan sebagai anggota Satpol PP. 

"Berhentikan saja apabila tidak ada niat dalam menjalankan tugas, karena adanya tugas Satpol PP yang jaga atau piket disetiap rumah jabatan sangat berpengaruh dalam menjaga keamanan baik itu Bupati maupun Wakil Bupati," tambahnya. (RIANSYAH/B-5) 

Berita Terbaru