Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bima Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Masyarakat Jangan Salah Kaprah dengan Bajakah

  • 18 Agustus 2019 - 19:36 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Menyikapi kayu atau akar bajakah yang kini tengah viral sebagai penyembuh kanker, masyarakat diminta untuk lebih bijak dan jangan sampai salah kaprah.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah Suyuti Syamsul, Minggu, 18 Agustus 2019. Menurutnya, masyarakat perlu menelaah lebih jauh soal kayu tersebut sebelum menggunakannya.

Ia juga mengimbau, masyarakat jangan hanya karena mendengar bajakah bisa menyembuhkan kanker, lantas meninggalkan perawatan medis. Sebab bajakah belum ada penelitian lebih lanjut secara medis.

"Jangan sesekali meninggalkan perawatan medis. Karena hanya mendengar jika kayu bajakah bisa sembuhkan kanker. Sebab kayu ini secara medis belum dilakukan penelitian," tegas Suyuti, Minggu, 18 Agustus 2019.

Ia menambahkan, jika dirinya sampai saat ini masih mempertanyakan bagaimana bajakah tersebut bisa mematikan sel kanker. Benarkah bajakah tersebut tidak memiliki efek samping bagi tubuh orang yang menggunakan ramuan herbal yang tengah viral tersebut.

"Pertanyaan ini yang selalu muncul dalam benak saya. Maka dari itu kayu ini harus dilakukan penelitian lagi," tegasnya. (AGUS/B-3)

Berita Terbaru