Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Solok Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas Kesehatan Kapuas Ambil Sampel Makanan Terkait Keracunan Massal di Dadahup

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 19 Agustus 2019 - 16:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas sudah mengambil sejumlah sampel makanan terkait dengan adanya kejadian keracunan massal di Desa Dadahup, Kecamatan Dadahup pada Minggu, 19 Agustus 2019.

Menurut Kepala Dinkes Kapuas Apendi melalui Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tri Setia Utami mengatakan, pihaknya usai kejadian keracunan massal yang diduga muncul setelah menyantap makanan di acara pesta pernikahan di desa setempat langsung mengambil sampel.

"Ya sampel beberapa makanan yang diduga penyebab keracunan itu sudah dikirim ke BBTKL (Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan) Banjarbaru, Kalimantan Selatan," ucap Tri Setia Utami kepada wartawan Senin, 19 Agustus 2019.

"Langkah mengambil sampel itu termasuk surveilans penyeldiikan epidemiologi," lanjutnya.

Sedangkan, untuk hasil uji sampel tersebut masih menunggu keluar, yang diperkirakan bisa memakan waktu 1 - 2 minggu ke depan. "Nanti kita akan ketahui jika hasil uji sampelnya sudah keluar," tuturnya.

Lebih lanjut, dia menjelaskan terkait kasus keracunan massal tersebut pihaknya telah melakukan upaya-upaya penanganan dengan memprioritaskan perawatan para korban. "Itu sebagai tindaklanjut kita juga dilakukan surveilans penyelidikan epidemiologi dan meningkatkan pencegahan," tuturnya.

Selain itu, dia menyebutkan untuk total pasien keracunan pangan tersebut berdasarkan data tadi pagi, warga yang rawat jalan dan inap berjumlah 94 orang.

"Itu termasuk yang sempat dirujuk ke RSUD Kapuas ada sekitar 22 orang," tukasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru