Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Konawe Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kejuaran Bulutangkis Bupati Cup untuk Mencari Bibit Atlet

  • Oleh Abdul Gofur
  • 19 Agustus 2019 - 23:32 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Bupati Katingan Sakariyas, mengatakan kejuaraan bulutangkis bertajuk Bupati Cup II di Lapangan Trisand Kasongan pada 19 - 26 Agustus 2019, merupakan ajang mencari bibit-bibit bulutangkis daerah.

Menurut Sakariyas, kegiatan ini untuk mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga, juga sarana mengembangkan bakat hingga menambah pengalaman bertanding.

"Sekaligus sebagai silaturahmi antar sesama pecinta bulutangkis, serta untuk mencari bibit atlet bulutangkis dari daerah kita ini," kata Sakariyas.

Apalagi, bulutangkis merupakan olahraga yang telah dikenal di pelosok tanah air, bahkan seluruh dunia. Dan Indonesia terkenal dengan kehebatannya.

"Prestasi yang diraih oleh para atlet bulutangkis di Indonesia saat ini sangat membanggakan. Mari jadikan sebagai motivasi tambahan bagi peserta kejuaraan ini," katanya. 

Pembukaan kejuaraan bulu tangkis bupati cup II ini dihadiri dua pebulutangkis nasional, yakni Markis Kido dan Irvan. Bahkan keduanya sempat menghibur warga Kasongan saat bertanding pada partai persahabatan. (ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru